Samarinda – Menyambut Hari lahirnya Pancasila yang diperingati setiap tanggal 1 Juni 2023, Ketua Fraksi PKS DPRD Kaltim, Ali Hamdi, mengungkapkan pentingnya memperingati momen bersejarah ini. Pancasila, sebagai dasar ideologi bangsa Indonesia, terus menjadi landasan kuat yang membentuk identitas dan karakter bangsa.
“Pergi ke pasar di hari Selasa, Belanjanya adalah ikan nila, mari kita bersama membangun bangsa yang berlandaskan Pancasila,” ungkapnya.
Ali Hamdi menyampaikan bahwa Pancasila merupakan landasan ideologi yang berpegang pada lima sila utama, yaitu Ketuhanan Yang Maha Esa, Kemanusiaan yang Adil dan Beradab, Persatuan Indonesia, Kerakyatan yang Dipimpin oleh Hikmat Kebijaksanaan dalam Permusyawaratan/Perwakilan, dan Keadilan Sosial bagi Seluruh Rakyat Indonesia.
“Nilai-nilai tersebut menjadi jati diri bangsa Indonesia dan menentukan arah pembangunan nasional,” tuturnya.
Dalam pernyataannya, Ali Hamdi menyoroti peran penting pemuda dalam memahami dan menerapkan Pancasila. Menurutnya, pemuda merupakan harapan dan tonggak masa depan bangsa. Ali Hamdi menekankan pentingnya pemuda memahami Pancasila sebagai pondasi utama pembangunan bangsa ke depan.
“Pemahaman yang baik tentang Pancasila akan membantu pemuda untuk menjadi generasi yang berkarakter, memiliki semangat nasionalisme, dan berkontribusi positif dalam pembangunan negara,” ucapnya.
Ali Hamdi juga menyampaikan bahwa pemuda harus menggali lebih dalam makna dan nilai-nilai Pancasila. Mereka harus mempelajari sejarahnya, memahami filosofinya, dan menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari.
“Pemuda sebagai pemegang estafet kepemimpinan di masa depan harus mampu menjunjung tinggi nilai-nilai Pancasila dan menjadikannya panduan dalam mengambil keputusan yang menguntungkan bangsa,” terangnya.
Dalam rangka meningkatkan pemahaman Pancasila di kalangan pemuda, Ali Hamdi juga mengusulkan program-program edukatif yang memperkuat pendidikan ideologi bangsa. Dia menekankan pentingnya melibatkan pemuda dalam kegiatan sosial, budaya, dan politik yang mengarah pada pemahaman yang lebih mendalam tentang Pancasila.
Ali Hamdi berharap bahwa dengan pemahaman yang baik tentang Pancasila, pemuda akan tumbuh menjadi pilar-pilar kuat pembangunan bangsa.
“Mereka akan menjadi agen perubahan yang bertanggung jawab dan berkontribusi nyata dalam mewujudkan cita-cita bangsa Indonesia,” tandasnya.
Sebagai bagian dari perayaan Hari lahirnya Pancasila pada tahun 2023, Ali Hamdi juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk merefleksikan arti penting Pancasila dalam kehidupan sehari-hari. Ia berharap momen ini dapat menjadi momentum bagi bangsa Indonesia untuk semakin menguatkan kesatuan dan persatuan, serta menjadikan Pancasila sebagai pegangan dalam menghadapi tantangan dan menggapai cita-cita bersama.
Artikel Hari Lahirnya Pancasila 2023, Ali Hamdi Ajak Pemuda Menjadi Aktor Utama Bangun Bangsa pertama kali tampil pada GOnews.id.