Perayaan Imlek Mojokerto Berlangsung Terbatas dan Sederhana

Mojokerto - Hari Raya Imlek atau Tahun Baru China 2573 Macan Air merupakan perayaan terpenting orang Tionghoa. Masyarakat Tionghoa Kota Mojokerto merayakan dengan sederhana karena masih dalam suasana pandemi di Tempat Ibadah Tri Dharma (TITD) Klenteng Hok Siang Kiong Kota Mojokerto. Perayaan kali ini jatuh pada Selasa (1/2/2022).

"Perayaan Imlek ini merupakan Khazanah kekayaan budaya yang ada di Kota Mojokerto, walau digelar sederhana kami merasakan semangat Imlek, " ungkap Ning Ita dalam sambutannya, Selasa (1/2/2022).

Ning Ika berharap akulturasi budaya yang ada di Kota Mojokerto bukan menjadi perpecahan bahkan menjadi kekuatan. Salah satu budaya yang ada adalah pawai budaya oleh semua lapisan masyarakat di Kota Mojokerto.

"Satu titik akulturasi budaya, menjadi kekayaan yang harus di jaga. Berbagai agama, suku, bangsa yang ada di Kota Mojokerto ini menjadikan kota ini sebagai kota Yang harmonis, " ujar Ning Ita.

Menurutnya, Tidak ingin adanya konflik horizontal, Kota Mojokerto menjadi salah satu daerah penerima ‘Harmony Award’ dari Kementerian Agama Republik Indonesia (KEMENAG RI) tahun 2021.

Kedepan, Ning Ita berambisi membangun Kota Mojokerto menjadi kota wisata berbasis budaya.

"Kita memiliki Mojopahit, kita memiliki sekolah proklamator Ir. Soekarno, dan kita memiliki Klenteng Hok Siang Kiong merupakan sebuah klenteng tua Dibangun pada tahun 1823," ucap Ning Ita.

Koordinator TITD Klenteng Hok Siang Kiong, Gede Sidartha mengatakan tahun ini tidak ada perayaan seperti tahun-tahun sebelumnya. Menurutnya, acara Barongsai hanya untuk menyambut tamu kehormatan.

"Tidak ada perayaan, tadi hanya penyambutan dengan barongsai dan menyalakan lilin karena masih masa pandemi, masyarakat yang datang hanya sebagian saja, " tuturnya.

Menurutnya, perayaan hari besar keagamaan tahun baru Imlek juga merupakan sebuah momen penting khususnya bagi umat Khonghucu dan Tionghoa.

Namun, di tengah situasi pandemi COVID-19 saat ini, peringatan Tahun Baru Imlek diharapkan bisa dilakukan dengan cara-cara sederhana.

"Saat melakukan tradisi bersih-bersih rumah untuk sambut rezeki dan keberuntungan, sekalian gunakan desinfektan agar lebih aman dari virus COVID-19, " tuturnya.

Tradisi berkunjung ke rumah sanak saudara dan keluarga besar bisa secara virtual. Tradisi kirim angpao bisa memanfaatkan teknologi pengiriman uang elektronik, seperti m-banking atau dompet digital (e-wallet).

"Kami berharap masyarakat Jika melakukan aktivitas di luar rumah selama Imlek berlangsung, selalu ingat untuk disiplin 3M: memakai masker, menjaga jarak dan menghindari kerumunan," tutupnya.

Perayaan Imlek dimaknai sebagai ungkapan rasa syukur atas rejeki selama setahun ini dan berharap kemakmuran akan datang pada tahun depan.

Pada prinsipnya, pergantian tahun adalah hal yang patut disyukuri. Maka daripada itu, tak heran mitosnya apabila hujan lebat di malam menjelang imlek berarti ada harapan rezeki yang bakal terjadi di tahun baru. Selain itu, Tahun Baru Imlek juga melambangkan keharmonisan dalam tata kehidupan di muka bumi. Untuk itu, perayaan Imlek harus jadi momentum ungkapan syukur dan terima kasih atas kebaikan alam.

Kemewahan Imlek yang umum kita saksikan saat ini mustahil terjadi semasa Orde Baru, tepatnya saat Soeharto masih berkuasa. Sebab, di masa itu, siapa pun yang berusaha membawakan atraksi kesenian berbau budaya Cina bisa dituduh subversif. Jangankan di tempat publik, di lingkungan sendiri pun, warga keturunan Cina sering dipersulit ketika akan menggelar upacara adat. Penyebabnya adalah: Inpres Nomor 14 Tahun 1967 yang turut mengekang kebebasan warga keturunan Cina.

Namun, aturan Inpres Nomor 14 Tahun 1967 yang membatasi perkembangan agama, kepercayaan dan adat istiadat Cina dihapus oleh Presiden Abdurrahman Wahid atau Gus Dur. Ia kemudian menerbitkan Keppres Nomor 6 Tahun 2000. Aturan itu menjadi penerang bagi warga keturunan Tionghoa yang sering mendapatkan sikap rasialis, diskriminatif, dan anti-Tionghoa. Bahkan melalui Keppres 19/2002, kini Hari Raya Imlek ditetapkan sebagai hari libur nasional.

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال